Salam sobat cerita kehidupan, pada kesempatan ini saya ingin membagikan artikel khusus untuk para pasutri, terutama pasutri yang pernikahannya masih seumur jagung. ( wah, pasti lagi anget-angetnya ni. Hehehe...) Memiliki momongan adalah harapan yang pasti sangat diinginkan oleh kebanyakan pasangan yang telah mengikat janji untuk mengarungi bahtera rumah tangga. Tanpa kehadiran sang buah hati, sebuah keluarga akan terasa kurang lengkap kebahagiannya.
Bersyukurlah bagi anda yang bisa langsung hamil setelah satu atau dua bulan menikah. Masih banyak diluar sana pasangan yang sudah menikah cukup lama tetapi belum juga dikaruniai seorang anak. Berbagai upaya agar cepat mendapatkan momongan sering dilakukan banyak pasangan suami istri. Mulai dari periksa ke dokter sampe pakai obat-obatan tradisional, bahkan sampai harus mengeluarkan uang jutaan rupiah.
Saat mengetahui bahwa anda telah hamil, tugas anda sekarang hanyalah menjaga janin yang ada dikandungan agar mendapat banyak asupan gizi, sehingga bisa tumbuh dengan sehat. Di Indonesia rasio ibu hamil mengalami keguguran mencapai 15-40%, anda perlu mewaspadai hal itu. Siapapun tentunya tidak ingin kehilangan janin yang dikandungnya. Masalah keguguran kebanyakan dialami ketika kandungan masih berusia sangat muda, penyebabnya tidak lain karena faktor pengetahuan yang kurang tentang masalah kehamilan.
Nah bagi anda yang sedang hamil, anda perlu mengetahui pantangan yang harus dihindari. Maksud Pantangan disini adalah sebuah larangan aktifitas yang tidak boleh dilakukan bagi ibu hamil guna menjaga janin agar tetap sehat dan tidak mengalami gangguan apapun. Terutama yang menjadi pantangan disini adalah jenis makanan dan minuman yang tidak baik dikonsumsi oleh ibu hamil. Selain makanan, ada kegiatan-kegiatan yang juga harus dihindari selama masa kehamilan.
Berikut ini 10 pantangan bagi ibu hamil yang harus dihindari demi menjaga kandungan agar tetap sehat dan bisa lahir dengan selamat.
1. Alkohol dan Rokok
Minum minuman beralkohol dan merokok sangat dilarang bagi ibu hamil. Orang yang tidak hamil sekalipun, alkohol dan rokok berakibat sangat buruk bagi kesehatan. Apapun jenis alkoholnya, di konsumsi orang yang sedang hamil dapat menjadi racun bagi janin yang ada didalam kandungan. Alkohol juga dapat menyebabkan gangguan mental, IQ rendah, cacat pada tubuh janin, dan resiko buruk lainnya.
Bagaimana dengan merokok? Dalam kemasan rokok saja sudah ada peringatan keras untuk ibu hamil. Banyak penyakit yang ditimbulkan karena rokok seperti penyakit jantung, paru-paru, kangker dan berbagai penyakit organ dalam lainnya.
2. Seafood
Kenapa seafood tidak boleh? Padahal makanan laut kan baik untuk kesehatan? memang betul. Seafood kaya akan kandungan omega 3 yang baik untuk perkembangan bayi. Namun kandungan logam merkuri yang tinggi pada seafood harus anda hindari. Merkuri bisa menyebabkan kerusakan pada syaraf otak bayi. Beberapa seafood yang perlu anda hindari untuk sementara selama masa kehamilan anda contohnya udang, kepiting, ikan hiu dan salmon.
3. Makanan mentah dan setengah matang
Ibu hamil sangat dianjurkan untuk mengkonsumsi makanan yang sudah matang. Makanan yang masih mentah semisal sayuran tidak baik untuk ibu hamil karena adanya bakteri yang masih tertinggal walaupun telah dicuci sampai bersih. Daging yang diolah setengah matang memberi efek buruk untuk janin karna diragukan kebersihannya. Kandungan bakteri atau virus yang ada didalam daging setengah matang bisa menyebabkan keguguran dan akan merusak organ pencernaan. Sebaiknya anda konsumsi makanan yang telah di masak sampai benar-benar matang.
4. Teh dan Kopi
Kopi memiliki kandungan kafein yang dapat mempengaruhi perkembangan berat badan bayi anda. Kafein juga dapat mengganggu pernafasan dan detak jantung si kecil. Bagi anda yang suka kopi, ada baiknya untuk sementara di kurangi.
Sebenarnya teh baik untuk kesehatan tetapi kalau anda mengkonsumsi di saat yang tepat. Anda akan merasakan perut kembung jika anda mengkonsumsi teh secara berlebihan apalagi setelah makan dan itu tidak baik untuk tumbuh kembang bayi.
5. Susu dan keju
Sebenarnya susu adalah bagian dari 4 sehat 5 sempurna. Namun susu yang belum di pasterisasi atau dipanaskan minimal suhu 60 derajat dapat menyebabkan keguguran atau kelahiran tidak normal. Kandungan bakteri Listeria, salmonella dan colli akan mengganggu perkembangan otak bayi. Begitu juga dengan keju yang dibuat dengan bahan dasar susu. Jika anda mengkonsumsi keju secara langsung akan berakibat sama seperti minum susu.
Nah, itu beberapa pantangan yang harus diwaspadai. Ibu hamil dianjurkan untuk tidak mengkonsumsi pantangan tersebut demi menjaga keselamatan bayi. Anda tetap bisa mengkonsumsi sayuran dan daging asalkan dimasak dengan tingkat kematangan yang sempurna. Simak juga 10 Tanda kehamilan yang perlu anda ketahui10 Tanda kehamilan yang perlu anda ketahui
Sementara susu sekarang telah banyak beredar di pasaran yang memang dikhususkan untuk ibu hamil. Anda bisa meminumnya agar bayi anda tumbuh sehat dan sesuai yang diharapkan. Sekian dulu untuk beberapa pantangan yang perlu di hindari saat anda hamil.
Semoga bermanfaat...
terimakasih informasinya gan ..
BalasHapus